Amalan Sholat Tahajud 40 Hari


Apa yang terjadi jika kita melakukan amalan sholat tahajud 40 hari ? Artikel ini adalah kumpulan pengalaman dari berbagai orang yang Saya sadur dari beberapa website tetangga sebelah. Tentunya dengan pengalaman-pengalaman itu, Saya khususnya bisa mencontoh hal positif dari amalan tersebut walaupun Saya yakin tiap orang akan punya pengalaman yang berbeda. Namun setidaknya kita bisa mencontoh dan membuktikannya sendiri bahwa Allah tidak akan menyia-nyiakan amalan hamba-Nya.

Lalu problem apa saja yang bisa kita pinta solusinya lewat sholat tahajud ? Banyak sekali, diantaranya :
- masalah keturunan, bertahun-tahun tidak memiliki anak
- masalah dengan belahan jiwa, gagal menikah
- utang
- masalah pekerjaan, sulit untuk mencari pekerjaan,
- masalah kesehatan, memiliki penyakit yang belum sembuh selama bertahun-tahun

Lalu bagaimana prakteknya melakukan sholat tahajud. Lakukanlah seperti biasanya sholat pada umumnya, namun lakukan di sepertiga malam terakhir yang merupakan waktu mustajab. Sebelumnya, banyaklah merenung, apa yang menyebabkan masalah itu muncul.

Boleh jadi karena kita pernah melakukan dosa besar. Cari dan bersihkan dengan bertaubat dahulu dengan cara taubat nashuha. Tekadkan hati untuk tidak kembali kepada dosa tersebut, minta ampunan kepada Allah dan jika dosanya berhubungan dengan manusia, mintalah maaf kepada sesama manusia.

Setelah itu lakukan amalan sholat tahajud karena Allah bukan karena yang lainnya. Lakukan sampai masalah terpecahkan dan dawamkan selamanya, jangan berhenti sholat tahajud walaupun masalah sudah selesai. Imbangi dengan ikhtiar dunia sesuai kemampuan tanpa mengesampingkan kewajiban kepada Allah.

Lalu bagaimana dengan wanita yang tidak mungkin mengamalkannya selama 40 hari karena terputus oleh haid. Tidak masalah, lakukanlah sholat tahajud di masa suci dan berhenti di saat haid. Karena kita sudah berniat akan melakukan minimal 40 hari, maka niatnya tidak akan terputus oleh haid, artinya niatnya tetap jadi dan Anda tinggal meneruskan rutinitas tersebut setelah beres haid.

Allah tidak akan menyia-nyiakan amalan seorang hamba-Nya selagi dia beramal dengan ikhlas, tidak punya niat lain. Mudah-mudahan kita bisa mendapatkan keajaiban dan pengalaman atau manfaat sholat tahajud 40 malam/hari berturut turut. Jika Anda gagal sholat tahajud 40 hari dan tak berhasil mendapatkan keajaiban sholat tahajud untuk jodoh, pekerjaan dan lainnya, maka itu tandanya masih ada yang salah dalam diri kita.

Carilah dan renungkanlah sampai ketemu penghalangnya. Jika sudah ketemu, pastilah Anda akan mendapatkan pengalaman spiritual manfaat sholat tahajud yang mengagumkan itu dan Anda bisa membagikan kisah tahajud 40 hari tersebut kepada orang lain agar mereka juga mendapatkan pengalaman seperti itu.

Sumber :
http://filosofibambu.com/keajaiban-sholat-tahajud-40-malam/



============================

LAGI PROMO

Jadwal Sholat Digital
Tasbih Digital
Kitab Istikhoroh
Kaya dengan Tahajud
Dahsyatnya Sholat Tahajud dan Hajat
==========================
Tag : sholat tahajud
Back To Top